Malam ini saya mau share sebuah film Taiwan mungkin sudah basi hahah. Ya saya sekarang lagi tidak punya jadwal yang sok sibuk seperti beberapa bulan belakangan ini, biasa, mahasiswa tingkat akhir [sebenarnya ini juga suda basi hehe]. Ya karena sok sibuknya sudah berkurang dan waktu saya habiskan untuk membuka folder-folder film yang ada di laptop saya. jadi nemu satu film Taiwan yang kurang lebih setahun lalu dikasih teman saya-Ya saya adalah orang yang suka minta file film tapi kadang jarang ditonton dan berakhir di recylceBin haha
ya dua hari yang lalu ceritanya hard disk saya itu sudah merah jadi itu artinya ada file yang mesti saya hapus dan folder itu adalah film-film yang tidak sempat tertonton, jadi sebelum dihapus ya saya tonton dulu haha nah film Taiwan ini judulnya Hear Me, film ini sudah tergolong film lama dan bagi orang yang suka nonton film drama mungkin mereka sudah ngangap postingan ini basi haha, atau bagi orang yang hobi ngeripiu film ya cerita tentang film ini juga sudah basi, eh tapi sebentar dari tadi kok ngomongin basi ya kayak film Catatan Akhir Sekolah saja yang sering ngomong basi haha basih ngak nih?
oke kembali ke film Hear Me [maaf saya emang suka random orangnya :p]....
nah film ini nyeritain tentang orang yang ngak bisa denger [tuna runggu] yang punya impian besar untuk mendapatkan mendali lomba renang dengan harapan uang hadiah akan digunakan untuk melunasin hutang. Namanya Xiao Peng, nah si Xia Peng ini punya seoarang adik yang pekerja keras, bisa dibilang jadi tulang punggung keluarganyalah namanya Yang Yang, karena bapaknya entah pergi kemana jadi misionaris sementara kakanya si Xiao Peng itu latihan renang tiap hari jadilah si Yang Yang ini mencari nafkah dari menjadi pekerja paruh waktu sampai menjadi pengamen jalanan. film ini banyak menggunakan bahasa isyarat itu hal menariknya karena si Xiao Peng berkomunikasi dengan adiknya menggunakan bahasa isyarat.
Yang Yang |
Kurang lengkap cerita atau malah menjadi hambar kalau cuma membahas tunarunggu yang berjuang mendapatkan piala tanpa cerita cinta-cintaan konyol di dalamnya. di ceritaken adiknya Xiao Peng ini atau Yang Yang bertemu dengan seorang pengantar nasi kotak di stadion kolam renang yang bernama Tian Kuo, karena masuk ke dalam arena renang tuna runggu Tian Kuo menggunakan bahasa Isyarat juga untuk berkomunikasi, Tian Kuo tidak tau kalau Yang Yang sebenarnya tidak tuli seperti kakanya yang berkomunkasi menggunakan bahasa Isyarat begitu juga Yang Yang tidak tau kalau Tian Kuo sebenarnya juga normal dan bisa mendengar. Bisa dikatakan Tian Kuo dan Yang Yang hampir sepanjang film berkomunikasi menggunakan bahasa isyarat, karena cinta pada pandangan pertama [prettt] Tian Kuo langusng jatuh jantung dengan Yang Yang [eaaa] sehingga si Tian Kuo tidak peduli kalau Yang Yang tidak bisa mendengar [padahal bisa] eh bosen nyeritainnya hahah
Ngak asyik kalo film ngak ada komplik ya ngak? komplik bermula ketika Xiao Peng terkena musibah kebakaran di rumah ketika dia tidur sendirian senhingga mempengaruhi kesehatannya dan tidak bisa ikut kompetisi renang, sehingga dia frustasi dan merasa sedih karena tidak bisa memberikan mendali untuk adiknya sementara adiknya Yang Yang merasa bersalah karena meninggalkan kakanya dirumah sendirian sehingga kakaknya mendapat musibah dan tidak bisa ikut kejuraan renang dan bla bla bla
Yang Yang - Tian Kuo |
Di lain pihak Yang Yang kecewa dengan Tian Kuo, karena suatu malam ketika Yang Yang berjanji mentraktir Tian Kuo makan, Tian Kuo membayar makanannya duluan karena Yang Yang akan membayar denga uang receh hasil dia ngamen dan itu memakan waktu, sementara warteg [eh emperan] banyak yang ngatri sampai si Yang Yang bilang 'Kamu pikir memalukan aku bayar pakai uang receh? Satu doIlar juga tetap uang. Apa aku harus buru-buru karena menghitung uang receh?"
Mau tau kisah selanjutnya? hahah tonton dah. Di IDWS banyak kok link download-nya, oke Bray selamat bermelow ria dan terprosok ke dalam dunia imajinasi manusia yang tak pernah kesampaian yaitu 'kisah cinta dalam drama' wkakakaka pada akhirnya ada quote keren dari film ini yang pret banget yaitu:
"Cinta dan mimpi adalah mukzizat mereka tidak perlu di dengar, diucapkan, atau diterjemahkan" -Hear Me 2009
Note : Maaf kalo banyak typo saya malas ngeditnya wekekeke
2 Komentar untuk "Hear Me 2009"
wah belom nonton nih,download dulu mas brooh :D
monggo bagus dan sangat di sarankan :D
Silakan tinggalkan pesan anda, tidak perlu pesan panjang, cukup komen sederhana saja, oke salam kenal